Banyak wanita yang berkeinginan untuk selalu memiliki tubuh yang ideal, hal inilah yang membuat banyak cara alternatif bermunculan mulai dari melakukan perawatan atau metode latihan seperti “mengunyah permen karet”. Namun ladies, metode mengunyah permen karet ini masih diragukan karena ada yang beberapa anggapan, bukannya mengurangi berat badan malah menambah berat badan.
Jadi, berikut merupakan penjelasan mengenai apakah mengunyah permen karet dapat menurunkan berat badan?
Dilansir dari WebMD, Penelitian dari University of Rhode Island menunjukkan bahwa orang yang mengunyah permen karet memiliki 68 kalori lebih sedikit saat makan siang dan tidak mengkonsumsi banyak kalori di kemudian hari. Seorang yang mengunyah permen karet dapat membakar sekitar 5% lebih banyak kalori daripada yang tidak.
Penelitian lain, dari Louisiana State University, menunjukkan bahwa mengunyah permen karet membantu dalam mengendalikan nafsu makan, mengurangi asupan harian dengan 40 kalori dan mengurangi keinginan mengkonsumsi makanan ringan.
Jika kamu membakar 50 kalori/hari atau lebih dengan mengunyah permen karet, kemudian membuat perubahan gaya hidup seperti aktif bergerak dan mengkonsumsi sayur dan buah dalam porsi cukup, kamu dapat dengan mudah membakar 100 kalori/hari.
Tips Untuk Menyimpan Kalori Dengan Permen Karet:
- Mengunyah permen karet ketika ingin mengkonsumsi cemilan di antara waktu makan.
- Hindari untuk mengunyah permen karet tanpa berpikir sambil menonton TV atau di sebuah pesta.
- Menyimpan beberapa permen karet dalam tas untuk membantu kamu menahan godaan mengkonsumsi makanan tinggi kalori.
Jangan Berlebihan
Meskipun mengunyah permen karet dapat membantu membakar kalori dan menghindari makanan ringan, penting untuk tidak melakukannya secara berlebihan.
Kebanyakan permen karet bebas gula mengandung pemanis rendah kalori yang disebut sorbitol. Sorbitol merupakan gula yang sulit diserap oleh usus kecil dan bertindak seperti pencahar. Sebuah studi di British Medical Journal mengatakan kasus kronis diare , nyeri, dan penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan yang ditelusuri disebabkan karena mengkonsumsi permen sorbitol berlebihan. Mengunyah permen karet juga dapat menyebabkan kembung .
Intinya
Pikirkan permen karet sebagai alat lain dalam penurunan berat badan – salah satu yang dapat membantu mengelola rasa lapar dan keinginan untuk mengemil. Namun, pastikan tidak melupakan makanan ringan bergizi seperti sayuran, susu rendah lemak, biskuit gandum, dan buah. Dan jangan lupa untuk menjaga kadar gula dengan membatasi konsumsi makanan dan minuman yang mengandung sorbitol.
Sumber: http://www.webmd.com